SAMARINDA (23/08)- Program SEA Teacher merupakan salah satu project dari Southeast Asian Ministers of Education Organization (SEAMEO). Pada website resmi SEAMEO, dijelaskan bahwa “The SEA Teacher Project or the ‘Pre-Service Student Teacher Exchange in Southeast Asia’ is a project that aims to provide opportunity for pre-service student teachers from universities in Southeast Asia to have teaching experiences (practicum) in schools in other countries in Southeast Asia”. Program ini memberikan peluang dan kesempatan bagi mahasiswa program studi kependidikan dari perguruan tinggi di Asia Tenggara untuk mengajar di negara-negara ASEAN. Universitas Mulawarman (UNMUL) merupakan salah satu perguruan tinggi yang mendapatkan kesempatan tersebut. UNMUL mengirimkan 12 mahasiswa yang berasal dari beberapa program studi kependidikan yang tersedia di Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UNMUL.

Tiga mahasiswa Program Studi Pendidikan Fisika yang lolos seleksi International Teaching Practice SEA Teacher 2023: Alya Puspita, Dian Rachel Pasaribu, dan Bening Anggraeni

Setelah melalui rangkaian seleksi “International Teaching Practice SEA Teacher 2023” yang dilaksanakan oleh FKIP UNMUL, Tiga mahasiswa Program Studi Pendidikan Fisika dinyatakan lolos. Mereka adalah Alya Puspita Zahra, Dian Rachel Pasaribu, dan Bening Anggraeni yang merupakan mahasiswa Angkatan 2020. Program ini sejalan dengan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dan Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP) FKIP UNMUL yang dilaksanakan pada bulan Agustus-Oktober 2023, sehingga mereka berkesempatan untuk mengikuti Program Praktik Mengajar Internasional di Vietnam dan Filipina. Adapun universitas tujuan yang mereka tuju diantaranya adalah Dong Thap University of Education, Vietnam; University of Santo Tomas, Philippines; dan Mariano Marcos State University, Philippines. 
Secara resmi, 12 mahasiswa UNMUL telah resmi dilepas oleh Rektor UNMUL, Prof. Dr. Ir. H. Abdunnur, M.Si., IPU pada (18/08). Mereka akan berangkat ke negara tujuan sesuai dengan tanggal yang telah disepakati oleh masing-masing universitas tujuan dalam periode bulan Agustus-Oktober 2023. 

Kegiatan pelepasan International Teaching Practice SEA Teacher 2023

berita Bening Anggraeni